Gunakan Semua Waktumu Dengan Sebaik Mungkin

Di Zaman sekarang ini kita sebagai orang-orang yang mengisi kehidupan setiap harinya seharusnya sudah waktunya kita menjadikan waktu itu menjadikan suatu hal yang berharga.

Kadang setiap orang menggunakan waktunya untuk hal-hal yang tidak begitu berarti untuk kehidupannya. Sudah sepatutnya kita sebagai manusia harus menggunakan waktunya untuk hal-hal yang berarti bagi kita sendiri, masyarakat, dan bangsa kita sendiri.

Apalagi di zaman sekarang yang begitu berat persaingannya waktu merupakan menjadi hal yang berharga yang bisa dijadikan suatu penimbaan ilmu yang bermanfaat untuk nantinya. Karena sesungguhnya orang-orang yang menyia-yiakan waktunya hanya untuk hal-hal yang tidak begitu penting adalah orang-orang yang merugi.

Sebaiknya dijadikan batu loncatan karena persaingan hidup itu begitu sangat keras dan terjang, siapapun yang tidak siap dalam menghadapi itu semua akan menjadi orang-orang yang menyesal nantinya.

Oleh karena itu, Waktumu adalah sesuatu yang sangat berharga dan janganlah pernah kau sia-siakan. Gunakan setiap waktumu untuk mencoba hal-hal yang baru agar engkau dapat menjadikan suatu pembelajaran kelak nantinya, dan menjadikan senjata yang ampuh untuk masa depan yang belum benar-benar kita ketahui.

Sekarang Atau Tidak Pernah Sama Sekali

Kadang setiap orang ingin mencoba suatu hal atau keinginan tetapi mereka bingung untuk menentukan sikap mau dibawa keinginan nantinya.

Seharusnya jika seseorang itu mengalami hal tersebut hal yang harus dilakukan adalah memilih dan menentukan pilihan sekarang juga karena hidup itu merupakan piihan yang menentukan kehidupan kita di masa yang akan datang sedangkan masa depan itu yang menentukan adalah kita sendiri.

Walaupun semua itu terkadang berat dalam membuat keputusa pada saat itulah kita sebagai manusia harus membuat keputusan bagaimanapun juga keputusan itu merupakan sutau pilihan yang harus kita pilih nantinya karena kita tidak mau menjadi orang-orang yang menyesal pada nantinya.

Oleh karena itu, setiap keputusan yang kita pilih adalah suatu hal yang patut dihargai karena ada yang mengatakan sekarang atau tidak pernah sama sekali. Jangan pernah menjadi orang-orang yang menyesal karena kesempatan itu tidak datang untuk kedua kalinya.

Lebih Baik Terlambat Atau Tidak Sama Sekali

Ketika setiap orang malas untuk mencoba hal yang baru maka orang tersebut adalah orang-orang yang dikatakan akan menyesal di kemudian harinya.

Sesungguhnya sesuatu yang baru itu bisa menjadikan pelajaran, pengalaman dan wawasan bagi kita semua. Oleh karena itu tidak ada salahnya kita sebagai manusia untuk mencoba hal-hal yang baru, setidaknya dapat dijadikan pembelajaran bagi kita semua.

Kadang setiap orang berpikir untuk melakukan hal yang baru takut akan menambah menjadi masalahnya yang baru bagi mereka, orang-orang yang tidak pernah mau mencoba hal yang baru, tidak ingin menambah pengalaman mereka padahal hal tersbut dapat dijadika suatu pembelajaran yang berharga bagi mereka yang mau mencoba hal-hal yang baru.

Oleh karena itu, sesungguhnya semua hal di dunia ini seharusnya dihadapi dan dijalankan sesuai dengan kadarnya atau kapasitasnya jangan menghindar dari masalah yang telah atau diberikankepada sesorang ataupun kita, karena semua kejadian di masa yang akan datang tidak ada yang bisa mengira ingin gimana nantinya jalan ktia dimasa yang akan datang.

Seharusnya kita sebagai manusia sadar dengan satu hal ini “Lebihbaik Terlambat daripada tidak sama sekali” karena disini orang-orang yang ingin mencoba adalah orang-orang yang ingin berusaha dalam merasakan hal-hal yang baru. Dan bisa juga dijadikan referensi dalam kehidupan kita.

Ketika Sifat malas Itu Datang

Ketika semua orang berpikirn malas, jenuh, bosan dengan segala hal yang mereka hadapi timbul sebuah rasa ingin adanya penyegaran di dalam kehidupannya.

Setelah itu mereka berpikir sebaiknya melakukan hal-hal yang baru agar rasa bosan itu tidak timbul lagi. Kadang hal-hal yang baru itu dapat menciptakan hal yang menyenangkan atau sebaliknya menjadikan suatu hal yang menyedihkan.

Ketika hal yang menyenangkan itu terwujud maka kebahagiaan akan kita rasakan sesuai dengan kapasitasnya. Sebaliknya hal yang menyedihkan itu datang maka kesedihan, rasa bosan akan bertambah dan menjadi makin frustasi untuk mereka yang mengalaminya.

Oleh karena itu, sebelum semuanya itu menjadi suatu hal yang membosankan jalani kegiatan tersebut dengan rasa senang dan gembira sehingga hal-hal malas, bosan dan jebuh tidak timbul lagi. Walaupun hal tersebut pasti akan timbul setidaknyakita bisa meminimalisirkan kejadian yang dapat mengarah ke hal tersebut.